Peranan Ilmu dan Amal

Ilmu adalah karunia paling berharga yang diberikan Allah kepada manusia. Kemuliaan ilmu ini banyak ditegaskan oleh Al-Qur’an maupaun hadis Rasulullah SAW seperti hadis yang mewajibkan seluruh umat Islam, baik laki-laki maupun perempuan, atau keharusan menuntut ilmu dari sejak manusia dilahirkan hingga meninggal dunia (long life education).

Sedangkan ilmu tidak dapat dikatakan ilmu jika ia tidak dihubungkan dengan amal perbuatan manusia. Rasulullah SAW mengibaratkan hubungan ilmu dan amal ini dengan pohon dan buahnya. Jika ilmu adalah sebatang pohon maka amal adalah buahnya. Jika ilmu tidak disertai dengan amal kebajikan maka ilmu tersebut tidak banyak berguna laksana pohon yang tak berbuah.  Baca lebih lanjut

Kegelisahan Putro; Pulang Kampung

Tadi sore, sambil menunggu air panas untuk keperluan mandi, saya menghampiri Putro, teman serumah yang mukanya sedang gelisah dan mendelengi computer sambil facebookan dan menghisap sebatang rokok. Putro bercerita dengan nada memelas kepasa saya…

“Mas, saya ingin pulang akhir-akhir ini” Jelas Putro

“Ohya?!! Kapan mau pulang? Mumpung liburan lo..” tanyaku

“Tapi saya gelisah dan bimbang mas, saya belum siap menghadapi masyarakat kalau pulang” Putro sambil garuk-garuk kepala menjelaskan kepadaku.

Itulah sekilas potret Putro yang telah empat tahun hidup di luar negri mengembara mencari sejengkal ilmu untuk Baca lebih lanjut

NUR Terakreditasi

NUR Mesir Radio Online baru saja didirikan kemaren, namun hingga kini sudah dapat status akreditasi oleh masyarakat umum yang tersebar diseluruh dunia. Pendengarnyapun bukan hanya datang dari Indonesia dan Mesir sebagai basis utama, namun sudah mencapai Jepang, Eropa, America sehingga mau tidak mau radio online tersebut harus dijalankan dengan serius.

walah, bahasanya kok kayak berita se.. itu lah!! setelah lama tidak menulis di blog inu, rasanya saya sudah jauh berubah, dan menjadi lebih nggak jelas, semakin jauh dari kebiasaan yang dulu selalu aktif nulis di blog ini. tapi tak apa lah, meski hanya coretan tidak jelas ini semoga memberi kenangan kedepan, minimal menjadio pengingat atas ketidak”nggenah”anku selama ini.

Menglola radio memang susah, bahkan kalau boleh jujur, susahnya melebihi menglola PCINU Mesir. Menggelola radio komunitas dibutuhkan sebuah tenaga extra, apalagi bagi kita yang masih mahasiswa dan punya banyak kecenderungan dan kesibukan. saya merasakan betul itu. Namun apakah kita akan merasa keberatan? merasa sedikit mungkin boleh, namun sebagai wahana dakwah dan media latihan, kita tidak boleh menyerah sebab hal ini sudah menajadi amanat umat yang harus terus dijalankan dan tetap dijaga eksistensinya.

Kedepan, saya yakin radio NUR ini akan menjadi media dasyat dan sangat dibutuhkan dikalangan Nahdliyiin dimanapun berada dengan manajemen yang mapan dan menarik sehingga tidak menutup kemungkinan akan menjadi media pemersatu umat Islam, khususnya warga Nahdliyyin dimanapun berada dan sebagai media penebar salam kedamaian dalam upaya menebarkan Islam rahmatan lil alamin.

tulisan g jelas karena “Status Terakreditasi”

Azimat; Antara Berkah dan Syirik

Allah Swt. Menciptakan jagad alam raya termasuk isinya adalah untuk menyebah kepada-Nya. Baik itu yang berupa mahluk hidup maupun benda mati. Beberapa hari yang lalu saya ngobrol dengan sesorang yang saya hormati ketika di airport menunggu kedatangan rombongan KH. Hasyim Muzadi. Orang tersebut bilang kalau kita meyakini kepada sesuatu ciptaan Allah yang mampu memberikan kelebihan dalam kebaikan bagi kita, maka itu boleh selagi tidak percaya buta dan tetap percaya sepenuhnya bahwa yang memberi kekuatan adalah Allah, sedang benda tersebut adalah sebagai wasilah atau perantaranya. Baca lebih lanjut